UAJY Peduli Bencana
Siklon Cempaka yang terjadi di selatan Daerah Istimewa Yogyakarta beberapa saat yang lalu menimbulkan badai yang membawa angin dan hujan lebat di seluruh wilayah DIY hingga Pacitan Jawa Timur. Dari tanggal 28-30 Nopember 2017 terjadi hujan lebat dan angin ribut di wilayah tersebut. Banyak pohon tumbang dan tebing longsor serta banjir dimana-mana. Salah satu titik banjir terjadi di Gunungkidul. Daerah yang kalau kemarau dikenal daerah kering dan sulit mendapatkan air ini dilanda banjir. Hujan lebat mengakibatkan sungai Oya memiliki debit air yang sangat besar sehingga menyapu daerah disekitar aliran sungai. Sungai bawah tanah yang ada di bawah daratan Gunungkidul juga tidak muat menampung air hujan yang sangat deras, luapannya muncul di obyek wisata Kalisuci, Desa Pacarejo Kecamatan Semanu. Jurang dengan kedalaman hampir 100 meter tersebut mengeluarkan air dan menggenangi dataran di atasnya hingga 3 pedukuhan (Jetis, Wangen dan Kuwon) terendam air.
Akibat dari peristiwa itu banyak penduduk mengungsi ke tempat yang lebih tinggi. Banyak rumah yang terendam air hingga lebih dari 1,5 meter sehingga banyak perabotan rumah tangga yang basah dan kotor. Sementara rumah yang masih terendam dan belum dapat ditempati, penduduk yang terdampak banjir tinggal di mushola-mushola, balai desa dan rumah penduduk yang aman dari banjir.
Mendengar banyaknya penduduk yang terdampak banjir di Desa Pacarejo Semanu Gunungkidul, LPPM UAJY pada hari Jumat, 1 Desember 2017 mengunjungi Desa Pacarejo dengan membawa bantuan diantaranya 100 kg beras, 20 karton mie instant dan 20 kg telur ayam. Selain itu juga dicari informasi kebutuhan masyarakat pasca terjadinya banjir. Sebagai tindak lanjut LPPM akan membuka posko peduli untuk membantu masyarakat pasca bencana.